aan budaya Indonesia memang luar biasa. Tercermin dari banyaknya rumah adat yang ada di tiap daerah. Termasuk rumah adat Kalimantan Barat. Rumah yang disebut Rumah Panjang ini sangat identik dengan bangunan megahnya. Simak pembahasan selengkapnya berikut ini.
Mengenal Rumah Panjang Kalimantan Barat
Cerminan budaya yang begitu besar bisa dilihat dari Rumah Panjang ini. Bangunannya yang luas dengan detail menakjubkan membuat siapapapun berdecak kagum. Berikut beberapa ciri khasnya.
- Rumah dengan panjang dan luas yang begitu fantastis.
- Atap pelana dan bentuk rumah panggung yang megah.
- Anak tangganya berjumlah ganjil.
- Rumah bersifat komunal.
- Sebagai rumah adat terpanjang di Indonesia.
Filosofi dari Rumah Panjang
Rumah Panjang yang berasal dari Kalimantan Barat ini tidak hanya megah di dalam tampilannya. Terkandung banyak sekali filosofi unik yang membuat hunian kian terasa hidup dan bermakna.
- Bermakna persatuan serta kesatuan antar penghuni rumah yang harusnya dijjaga.
- Merupakan simbol persatuan masyarakat Suku Dayak Indonesia.
- Bagian tengah dihuni oleh Tetua Adat.
- Hulu menghadap timur sedangkan hilir hadap barat yang merupakan simbol utama Suku Dayak.
- Filosofi timur ke barat ini berarti bekerja sedini mungkin dan berhenti sebelum matahari terbenam.
Wah ternyata sangat menarik ya menelisik rumah adat Kalimantan Barat ini. Bentuknya yang megah merupakan bukti nyata bahwa masyarakat Suku Dayak Kalimantan Barat ternyata memiliki cita rasa seni yang teramat tinggi.