Munculnya garis coklat horizontal di kuku atau melanokia memang mengkhawatirkan. Walaupun demikian, jangan bingung mencari cara menghilangkan garis coklat di kuku. Anda bisa memulainya dengan langkah sederhana, hingga memeriksakan diri ke dokter. Simak ulasannya berikut.
Cara Mudah Menghilangkan Garis Coklat di Kuku
Walaupun munculnya garis coklat di kuku mengindikasikan adanya gangguan kesehatan, sebaiknya jangan berasumsi terlalu jauh dahulu. Coba beberapa cara mudah menghilangkannya berikut ini.
- Jaga kebersihan kuku.
- Konsumsi makanan bergizi, kaya akan vitamin B12. Misalnya sayuran, buah-buahan, dan kacang-kacangan.
- Hindari menggigit kuku.
- Kompres dengan air hangat jika terasa sakit. Bisa jadi garis coklat muncul karena lebam terbentur.
- Segera cek dokter jika diikuti gejala kesehatan lain yang sangat terasa.
Penyebab Garis Coklat di Kuku
Sebenarnya garis-garis coklat yang muncul ini disebabkan oleh beberapa faktor. Agar bisa mencegahnya, sebaiknya kenali penyebabnya terlebih dahulu. Berikut sejumlah sebab mengapa timbul garis coklat di kuku.
- Adanya gejala kekurangan vitamin B12
- Trauma pada kuku
- Infeksi jamur.
- Muncul perdarahan pada kuku.
- Indikasi gangguan penyakit tertentu seperti sirosis hati.
Nah itu dia beberapa cara menghilangkan garis coklat di kuku dengan mudah. Rawatlah aset indah di jari Anda secara maksimal. Jangan lupa terapkan gaya hidup sehat agar selalu terhindar dari risiko terserang penyakit.