5 Aktivitas yang Dapat Dilakukan di Tangkuban Perahu

Bandung memiliki banyak tempat wisata, namun siapa yang tidak kenal Tangkuban Perahu? Hampir semua orang tahu Tangkuban Perahu karena memang merupakan salah satu ikon pariwisata Bandung. Banyak hal yang membuat Tangkuban Perahu tak pernah sepi popularitas.

 

Keberadaan tiga kawahnya yang mengeluarkan belerang jelas membuat banyak orang penasaran ingin mengunjunginya. Selain itu, gunung Tangkuban Perahu juga memiliki alam yang luar biasa indahnya. Melepas penat setelah sekian lama berkutat di kantor memang paling pas dilakukan di kawasan wisata Tangkuban Perahu. Belum lagi legenda Sangkuriang dan Dayang Sumbi yang membuat Tangkuban Perahu tak pernah sepi pengunjung. Nah di bawah ini kami akan membahas beberapa aktivitas yang dapat dilakukan ketika berada di Tangkuban Perahu.

 

Tentu setelah Anda singgah di kawasan wisata Tangkuban Perahu, maka aktivitas pertama yang bisa Anda lakukan yaitu mengeksplorasi kawah-kawah yang ada di gunung Tangkuban Perahu. Namun jangan asal mengeksplorasi ya, karena bisa-bisa Anda memasuki kawah yang terlarang untuk dimasuki. Sebagai panduan, terdapat tiga kawah yang boleh diakses selama berada di Tangkuban Perahu. Selain tiga kawah yang akan dibahas berikut ini, maka Anda tidak diperbolehkan mengaksesnya karena sangat berbahaya. Jika Anda sayang nyawa Anda, maka hindari mengunjungi kawah-kawah terlarang yang ada di Tangkuban Perahu.

pixabay.com

Kawah Ratu merupakan kawah yang boleh diakses oleh pengunjung, dengan catatan bahwa pengunjung mesti berada di area luar kawah. Begitupun dengan kawah Upas, pengunjung dilarang untuk memasuki langsung area kawah dan hanya diperbolehkan melihat dari jarak jauh. Selain itu Anda juga bisa mengakses kawah Domas, namun pastikan stamina Anda cukup karena jaraknya lumayan jauh. Nah kawah Domas ini relatif lebih aman, dimana Anda bahkan bisa merebus telur di area kawah.

 

  • Naik Kuda

Banyak aktivitas fun yang bisa dilakukan di tempat wisata Tangkuban Perahu, salah satunya yaitu naik kuda. Ya betul sekali, terdapat banyak sekali jasa penyewaan kuda, khususnya di area kawah Ratu. Jadi Anda bisa melihat pemandangan kawah sambil mengendarai kuda. Tenang saja, kuda-kuda yang ada di Tangkuban Perahu sangat jinak, jadi Anda dipastikan akan tetap aman dan nyaman. Nah kira-kira berapa tarif penyewaan kuda di Tangkuban Perahu? Tarif sewa di Tangkuban Perahu tidaklah terlalu mahal yaitu berkisar di angka 50 ribu perorangnya. Selain lumayan menguras adrenalin (khususnya bagi Anda yang belum pernah naik kuda), Anda juga bisa mengelilingi seluruh area yang ada di Tangkuban Perahu tanpa perlu mengeluarkan energi yang terlalu banyak.

pixabay.com
  • Berfoto-foto

Jangan sampai Anda pulang dari Tangkuban Perahu tanpa mengabadikan satu foto ‘pun! Ya, hal tersebut sangat naif dan Anda akan menyesal karena Tangkuban Perahu ini memiliki banyak spot fotografi yang sangat indah. Anda bisa selfie atau welfie dengan berbagai latar belakang. Pertama tentu Anda bisa berfoto di sekitar kawah, dimana hasil fotonya pasti sangat menakjubkan. Kawah yang ada di Tangkuban Perahu mengeluarkan asap belerang, sehingga pasti akan terlihat dramatis saat muncul di foto. Tak hanya itu, Anda juga bisa berfoto sambil menaiki kuda. Ya, dengan naik kuda, foto ‘pun terlihat lebih dramatis. Tangkuban Perahu juga dikelilingi pepohonan dan gundukan bukit yang dapat dijadikan background foto. Tak peduli apakah itu untuk foto prewedding, Instagram, atau koleksi pribadi, Tangkuban Perahu ini dapat menjadi spot fotografi terbaik.

 

  • Menikmati Kuliner Ala-ala Gunung

Semangkuk mie rebus saat berada di ketinggian 2084 mdpl terasa seperti makanan hotel bintang 5. Ya, tak seperti saat berada di dataran rendah, Anda akan kesulitan menemukan makanan mewah saat berada di Tangkuban Perahu. Sehingga makanan biasa saja terasa sangat nikmat. Namun tenang saja, banyak makanan-makanan ala gunung di Tangkuban Perahu yang rasanya sangat lezat. Salah satu menu makanan terfavorit yang ada di Tangkuban Perahu yaitu soto. Rasa kuah yang gurih ditambah dengan lezatnya daging ayam kampung membuat soto Tangkuban Perahu ini begitu disukai. Selain itu ada menu unik lainnya di kawasan wisata Tangkuban Perahu yaitu jagung bakar serut. Berbeda dengan jagung bakar biasa, jagung diserut dan ditambah berbagai topping manis.

pixabay.com
  • Belanja Buah Tangan

Rasa-rasanya kurang afdol jika travelling ke Tangkuban Perahu namun tidak membeli oleh-oleh. Ya betul sekali, saat berada di Tangkuban Perahu, pastikan Anda tidak lupa untuk mengunjungi beberapa toko yang menjual cinderamata khas Tangkuban Perahu.

 

Info Lokasi Tempat Wisata Tangkuban Perahu

Bagi Anda yang ingin travelling ke Tangkuban Perahu, pastikan Anda mengetahui lokasinya. Nah objek wisata keren satu ini berada di wilayah Cikole, Lembang, Bandung. Jadi Tangkuban Perahu ini masih berada di kawasan wisata Lembang. Jika Anda ingin travelling ke Tangkuban Perahu  maka sebaiknya akses situs https://tourbandung.id untuk mendapatkan paket liburan murah ke Tangkuban Perahu!

 

Nah itulah beberapa aktivitas fun yang bisa Anda lakukan saat travelling di Tangkuban Perahu. Apapun tujuan Anda, baik itu refreshing, fotografi, camping, dan lainnya, tentu bisa Anda lakukan di Tangkuban Perahu.